Selamat datang di mahendraide
Sudah sangat biasa kita disambut dengan alunan lagu saat membuka sebuah blog. Banyak sekali tutorial yang membahas cara menempatkan lagu di blog. Anda punya keinginan menggantinya dengan yang tidak biasa??? misalnya membuat audio ucapan selamat datang dari rekaman suara anda sendiri, membuat narasi yang menjelaskan tentang blog anda, atau membuat lagu sederhana diiringi permainan gitar anda...........
Tutorial kali ini akan membahas cara Membuat Audio Ucapan selamat datang dari rekaman suara sendiri. Untuk mengikuti tutorial ini, terlebih dahulu kita harus punya software berupa DAW (Digital Audio Workstation). Bagi yang terbiasa merekam/mengaransemen lagu barangkali tidak asing dengan yang namanya DAW. Banyak sekali pilihannya.
Kali kita akan menggunakan salah satu DAW yang cukup sederhana bernama AUDACITY. Software ini FREE alias Gratis!!!!!!!!!!!
Silahkan baca Tutorial Membuat minus One dari lagu Mp3 dan downloadlah disana. Bila linknya tidak dapat dibuka, gunakan mesin pencari google dan ketikkan keyword Audacity for windows.
oke langsung saja.......
1. Bukalah audacity setelah selesai menginstal. Lame encodernya jangan lupa diinstall juga
2. Siapkan mic. Jika anda tidak menggunakan soundcard eksternal, barangkali anda membutuhkan conector yang akan menjadi penghubung antara jack dari mic dengan input soundcard onboard PC/laptop.
3. Jika sudah menyiapkan konsep yang ingin di rekam, mulailah merekamnya dengan klik tombol Record.
4. Jika sudah sesuai dengan hasil yang anda inginkan, klik File - Export
5. Isilah File Name dan tentukan format hasil rekaman tadi. Sebaiknya dalam format mp3 atau WAV. Sekarang kita sudah punya audio Ucapan selamat datang untuk ditempatkan di blog kita
6. Langkah selanjutnya uploadlah hasil rekaman tadi. Tempatkan pada pada host yang menyediakan media penyimpanan audio seperti soundcloud, 4shared, reverbnation dll. Terserah anda. Pada tutorial ini saya menempatkannya di soundcloud
7. Setelah ter upload, carilah link URLnya. Silahkan di copy
8. Kunjungi situs scmplayer.net, kemudian pada tab Choose Skin, silahkan pilih tampilan skin widget yang nantinya akan ditampilkan pada blog anda.
9. Klik pada tab Edit Playlist, disini ada dua pilihan yaitu dengan memasukan url lagu yang di pasang manual(Manual Playlist). Atau dari playlist akun youtube(RSS Podcast) anda. gunakan saja pilihan pertama "Manual Playlist".
Perhatikan pada gambar yang saya lingkari merah, disitu tertera contoh untuk memasukan lagu yang anda inginkan. Dalam hal ini kita menggunakan rekaman audio yang tadi sudah kita rekam. Untuk mendapat link yang akan di pasang di SONG URL, bukalah hasil rekaman yang tadi di tempatkan di Soundcloud dan copy link yang tertera.
10. Klik pada tab Configure Settings untuk mengatur lagu yang sudah kita pilih tadi, atur sesuai keinginan anda. Bila menginginkan lagunya berjalan otomatis, maka centang pengaturan otomatis.Setelah itu klik tombol Done, maka kita akan mendapatkan sebuah script. copy script yang diberikan.
11. Langkah terakhir, masuk ke akun blogger anda pilih tata letak. Kemudian klik Add gadget pilih gadget HTML/Javascript. Lalu paste script tadi. klik Simpan.
Sekarang blog anda sudah terpasang sambutan ucapan selamat datang. Setiap pengunjung yang datang akan disambut dengan suara anda sendiri. pastikan pada tab Edit Playlist, anda memasukan url yang benar.
Demikian tutorial Cara Membuat Suara/Narasi Ucapan selamat datang di Blog kali ini.
Selamat mencoba....